BATULICIN – Ditengah pandemi Covid-19, pemerintah terus berupaya memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak langsung secara ekonomi akibat pandemi tersebut.
Adapun bantuan yang disalurkan pemerintah pusat dan daerah antara lain berupa dana BLT, BST, PKH, dan bantuan lainnya kepada warga terdampak itu. Bantuan yang disalurkan pemerintah tersebut tentunya sangat diharapkan oleh masyarakat.
Akan tetapi berbeda dengan yang dilakukan oleh Ibu Srini salah satu warga RT 11 Desa Gunung Antasari, Kecamatan Simpang Empat yang mengembalikan Bantuan Sosial Tunai (BST) yang ia terima.
Saat mengetahui dirinya menerima BST yang disalurkan oleh pemerintah, ia malah mengembalikan dana bantuan tersebut. Srini merasa tidak berhak untuk mendapatkan bantuan, dikarena masih ada masyarakat yang lebih berhak untuk mendapatkan dana tersebut dalam situasi pandemi Covid-19 sekarang.
Mengetahui hal tersebut, Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Srini.
Didampingi Kepala Dinas Sosial dan Kepala Desa Gunung Antasari, Bupati mendatangi kediaman Srini untuk memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih terkait langkah yang telah dilakukan Srini.
Pada kesempatan tersebut, Bupati H Sudian Noor merekomendasikan ijin usaha yang dikelola Srini, yakni usaha pengolahan kripik tempe, juga memberikan cendera mata berupa jam dinding, Al-Qur’an serta perlengkapan lainnya kepada Srini.
Rencananya, Sudian Noor juga akan mengunjungi salah satu warga Desa Pacakan Kecamatan Kusan Hulu yang melakukan hal serupa seperti Srini. (Iwn).