Pemerintahan

Staf Ahli Bupati Buka Pelatihan Keterampilan Usaha Ekonomi Kreatif Kursus Menjahit

BATULICIN – Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Dahliansyah resmi membuka Pelatihan Keterampilan Usaha Ekonomi Kreatif Kursus Menjahit, Kamis (20/05/2021).

Pelatihan ini dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional, yang menjadi momentum Kebangkitan Dunia Usaha Ekonomi Kreatif sebagai upaya pemulihan ekonomi daerah dimasa pandemi Covid-19 oleh Forum Kewirausahaan Pemuda.

Menurut ketua panitia pelaksana Muhammad Zaini, pelatihan tersebut bertujuan untuk memberdayakan wanita rawan ekonomi sosial melalui wirausaha menjahit.

Pelatihan tersebut diselenggarakan serentak di tiga Kecamatan yaitu Kecamatan Batulicin, Kecamatan Simpang Empang Empat dan Kecamatan Kusan Hilir, serta diselenggarakan dari tanggal 20 Mei sampai dengan selesai.

Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar dalam sambutannya yang dibacakan oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Dahliansyah, menyambut baik dan sangat mengapresiasi dilaksanakannya, kegiatan Pelatihan Keterampilan Usaha Ekonomi Kreatif Kursus Menjahit itu.

Karena kegiatan itu sangat penting sebagai upaya meningkatkan pengetahuan dan pemulihan Ekonomi Daerah pasca pandemi Covid-19, serta keterampilan Sumber Daya Manusia bertujuan memberdayakan masyarakat melalui wirausaha baru, khususnya generasi mmuda yang memiliki potensi serta kreativitas untuk berinovasi pada sektor ekonomi baru. (Ags)

Berita Terkait

Meningkatkan Kualitas Pendidikan: PGRI Kabupaten Tanah Bumbu Merayakan Hari Guru Nasional 2023

Edwan Muhammad

Tanah Bumbu Terbaik ke-3 se-Kalsel Kinerja Pengelolaan DAK Fisik TA 2023

admin

Bupati Tanbu Sampaikan Usulan Pembentukan Mal Pelayanan Publik ke Kementerian PANRB

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link