Pemerintahan

Sekda Tanbu: Mari Kita Jaga Ketenteraman Selama Perhitungan Suara Pemilu 2019

BATULICIN – Kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (PemkabTanbu) bergeser ke dua desa di Kecamatan Mantewe.

Untuk kegiatan Buka Bersama (Bukber) dimulai di Desa Suka Damai kemudian berlanjut di Desa Bulurejo sebagai tempat dilaksanakannya sholat Tarawih antara Pemkab Tanbu dan masyarakat setempat.

“Tujuan Bukber ini untuk melihat sekaligus mendengar langsung aspirasi masyarakat, sebagai masukan positif dalam rangka menjalankan pemerintahan yang lebih baik lagi.” kata Rooswandi dalam sambutanya di Masjid Baiturahman Desa Suka Damai, Senin (13/05/2019).

Perlu disadari bersama ujarnya, kemajuan pembangunan di daerah ini tentu tidak lepas dari hasil kerja keras bersama antar warga.

IMG-20190514-WA0003

“Namun selaku Pemerintah saat ini kami terus komitmen terhadap pelayanan kepada masyarakat secara maksimal yang tetap berpegangan pada pembangunan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan,” ucapnya.

Melalui Safari Ramadhan ini dia menyampaikan pesan Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor kepada masyarakat agar terus menjaga ketentraman dan kedamaian setelah selesainya pelaksanaan Pemilu 2019.

Berkenaan hal demikian lanjutnya, proses perhitungan suara masih berjalan hingga ditetapkan KPU tanggal 22 Mei 2019.

“Dihimbau kepada masyarakat agar tidak terpengaruh dengan informasi yang menyesatkan seperti berita Hoax yang tentunya akan berdampak pada terpecahnya persaudaraan. Dan sekali lagi kami ingatkan, agar kita terus memelihara persaudaraan khususnya kepada masyarakat Kecamatan Mantewe,” tandasnya.

Sementara itu, Bukber turut dihadiri Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Hj. Mulyawati serta sejumlah FKPD Tanbu, SKPD dan Muspika Kecamatan Mantewe. (Wn)

Berita Terkait

Bupati Tanbu dampingi Danlantamal XIII Tarakan meresmikan Rumah Jabatan Komandan Pos TNI AL Batulicin

admin

Pemkab Tanbu Serahkan Bansos pada Masyarakat Kurang Mampu

admin

BPBD Tanbu Gelar Ekspose Laporan Akhir RPB

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link