Pemerintahan

Satpol PP Tertibkan Spanduk Tak Sesuai Penempatannya

BATULICIN – Jajaran Satpol PP Tanah Bumbu kembali melakukan penertiban spanduk yang tidak sesuai pada tempatnya, Jumat (22/9) pagi.

Penertiban itu dilakukan setelah sebelumnya melakukan patroli dan mendata lokasi pemasangan spanduk ditempat yang dilarang. Setelah itu, tindakan tegas nerupa pencopotan spanduk langsung dilakukan.

Pasalnya, beberapa lokasi dikawasan Simpang Empat Tanbu memasang spanduk di pohon, tiang listrik dan tempat yang dilarang sesuai peraturan daerah Tanbu.

Menurut Kabid Trantibum pada Satpol PP Tanbu Sarmidi, mengatakan ditemukan beberapa spanduk yang merusak keindahan kota. Bahkan terpasang ditempat yang dilarang seperti dikaitkan pada pohon hingga tiang listrik.

“Ada beberapa spanduk yang kami copot. Kami mengingatkan kepada masyarakat agar mematuhi aturan dan tidak sembarang pasang. Semuanya harus melalui izin dan bila tak ada izin maka akan kami copot paksa,” katanya. (aya/MC.Tanbu)

Berita Terkait

BPBD Tanbu Gelar Ekspose Laporan Akhir RPB

admin

Dinas Sosial Tanbu Salurkan Bantuan ke Korban Kebakaran di Desa Sinar Bulan

admin

Dispersip Tanbu Gelar Nonton Bareng Film Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link