Pemerintahan

Pelepasan Keberangkatan Jamaah Calon Haji Menuju Asrama Haji

BATULICIN – Sebanyak 208 Jamaah Calon Haji asal Kabupaten Tanah Bumbu yang tergabung di Kloter 6 dilepas secara resmi, Kamis (26/7/2018) bertempat di Masjid Al-Husaini Desa Al-Kautsar Kecamatan Satui.

Jamaah tersebut dilepas secara langsung oleh Sekretaris Daerah Rooswandi Salem yang mewakili Plt Bupati Tanah Bumbu Sudian Noor yang berhalangan hadir karena ada tugas diluar daerah.

IMG-20180726-WA0022
Acara pelepasan keberangkatan jamaah berlangsung dengan lancar. Para jamaah pun terlayani dengan baik, khususnya sarana transportasi yang mana pemerintah daerah menyediakan sebanyak 7 bus dan 2 truk untuk membawa jamaah dan barang bawaan jamaah.

Fasilitas yang diberikan tersebut tentunya sangat dirasakan manfaatnya oleh jamaah calon haji. Mengingat fasilitas transportasi tersebut digratiskan oleh pemerintah daerah sebagaimana arahan Plt Bupati Tanah Bumbu, Sudian Noor.

IMG-20180726-WA0023
Sementara itu, terkait prosesi acara pelepasan keberangkatan jamaah, Sekretaris Daerah Rooswandi Salem pada kesempatan itu menyerahkan bendera Tanah Bumbu kepada Pendamping Jamaah Calon Haji, Fathuddin.

Plt Bupati Tanah Bumbu, Sudian Noor, melalui Sekretaris Daerah Rooswandi Salem berpesan kepada jamaah agar terus menjaga kesehatan. Sebab hal yang menjadi prioritas dalam menjalankan ibadah haji adalah kesehatan.

IMG-20180726-WA0019
“Pada kesempatan ini saya menyampaikan permohonan maaf Plt Bupati yang tidak bisa berhadir pada prosesi pelepasan keberangkatan menuju asrama haji. Namun beliau titip salam dan selalu mendoakan jamaah agar diberikan kesehatan sehingga menjadi haji yang mabrur,” ujar Sekda.

Selain itu, Rooswandi juga berpesan rombongan jamaah untuk menjaga kekompakan dalam rombongan serta menjaga nama baik daerah.

IMG-20180726-WA0018
Tak lupa pula, Sekda minta agar jamaah mendoakan keberkahan Tanah Bumbu agar masyarakatnya lebih sejahtera.

Selanjutnya, para jamaah pun menaiki bus masing-masing berangkat menuju asrama haji di Banjarbaru. Tangis haru dari pihak keluarga jamaah pun mengiringi keberangkatan mereka. (Rel/MC.Tanbu)

Berita Terkait

Penurunan AKI, AKB, dan Prevalensi Stunting di Tanah Bumbu

admin

Pemkab Tanbu Sampaikan Raperda Penyertaan Modal Perseroan Daerah Air Minum Bersujud

admin

Tanbu Kenalkan Situs Cagar Budaya Liang Bangkai pada Pelajar

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link