Pemerintahan

Alumni BLK Tanbu Dirikan Koperasi

BATULICIN – Alumni BLK Tanbu dirikan Koperasi. Walau keberadaan Balai Latihan Kerja (BLK) Tanah Bumbu terbilang baru di pemerintahan Tanah Bumbu. Namun tidak ingin ketinggalan dalam pengelolaan dan pembinaan peserta pelatihan agar menjadi solusi bagi sumberdaya manusia (SDM) di Kabupaten Tanah Bumbu.

Tidak lama setelah launchingnya progam inovasi ‘Ujar Abah belajar di BLK’. Kini BLK Tanah Bumbu telah menggagas pendirian koperasi untuk memayungi alumninya agar lebih berdaya guna dalam pembangunan di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Masih ada yang menggangur, belum ada modal, diantara banyak persoalan lainnya, kami ingin tuntaskan program pelatihan di BLK Tanah Bumbu, sehingga tidak ada lagi persoalan yang tersisa dari program ini, bagi kami tidak cukup peserta pelatihan hanya mendapatkan sertifikat keahlian.

Tetapi program ini bisa di ungkit lagi agar memberikan dampak yang lebih jauh lagi yaitu memberikan ruang untuk menjadi pelaku usaha di kabupaten Tanah Bumbu” Kata Kepala BLK Tanah Bumbu Riza Akhyari, usai memaparkan model koperasi multi pihak kepada para alumni.

Riza mengatakan, pihaknya menyiapkan badan hukum berbentuk Koperasi dengan model Multi Pihak. Hal ini sebagai wadah bagi alumni BLK untuk bisa menyalurkan keahlian dan keterampilan melalui jalur wira usaha. Sehingga tidak ada lagi alumni BLK yang masih menganggur di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Rencana pendirian koperasi bagi alumni BLK sudah tepat sebagai wadah untuk membantu aktualisasi bagi para alumni di sektor ekonomi. Karena para alumni BLK memiliki potensi yang cukup besar karena mereka memiliki keahlian di bidang masing-masing.

Tinggal bagaimana mengolah potensi ini agar memiliki daya tawar dengan market sesuai pangsa pasar.” kata Arbani, STP dari Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian kabupaten Tanah Bumbu.

Seusai memberikan materi sosialisasi koperasi bagi alumni BLK Tanbu, Rabu (17/5/2023) di Ruang Digital Live Room, kantor Bupati Tanbu.

Sebagai daerah yang kaya akan sumber daya alam dan memiliki potensi ekonomi yang terus tumbuh dan berkembang.

Tanah Bumbu tentu membutuhkan Sumber Daya Manusia ahli dan bersertifikat kompetensi untuk mengisi lapangan kerja di perusahaan.

Membuka kesempatan bagi bagi para alumni untuk bisa berkembang lebih jauh tentu akan menjadi lebih baik lagi.

Ketua Rumah Inspirasi Kreatif(RIK) yang turut hadir pada kegiatan tersebut mengatakan siap mendukung berkembangnya industri kreatif di Tanah Bumbu.

Terkait dengan gagasan koperasi di lingkungan siswa BLK, sebut Anwar. Tentu hal tersebut sangat bermanfaat agar para siswa atau peserta lebih percaya diri. Khususnya dalam mengembangkan kewirausahaan mereka kelak.

Adapun rancangan bidang usaha untuk oleh koperasi adalah Bengkel Kendaraan, Café, Tailor dan Garmen. Serta bidang lainnya yang potensial yang tempat untuk di kerjakan. (rilis)

 

Berita Terkait

Pemkab Tanbu Terima Penghargaan dari BKKBN

admin

Ribuan Masyarakat hadiri Tabligh Akbar di Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

admin

Wabup Tanbu Muh Rusli gelar Open House, Semangat sambut tamu

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link