Pemerintahan

Warga Tanbu Kembali Raih Sertifikat Tanah Dari ATR BPN

BATULICIN – Beberapa bulan silam pihak (Badan Pertanahan Negara (BPN) Kabupaten Tanah Bumbu sudah membagikan ribuan sertifikat tanah kepada warga.

Kali ini penyerahan serupa kembali dilakukan melalui Wakil Bupati Tanah Bumbu H. Ready Kambo, di dampingi Kepala BPN Roni LP Sitanggang, Selasa (05/01/2021) di Gedung ATR BPN Kelurahan Gunung Tinggi.

Selain penyerahan sertifikat tanah kepada warga, pihak BPN turut menyerahkan sertifikat Tanah Wakap kepada pihak Kementrian Agama Kab. Tanbu serta penyerahan sertifikat tanah aset kepada pihak Pemerintah Daerah yang diwakili pihak Dinas Perumahan Dan Pemukiman Pertamanan setempat.

Bersamaan itu, penyerahan dilakukan serentak seindonesia, hal ini ditandai acara penyerahan simbolis melalui Virtual dengan hadirnya Presiden RI Joko Widodo di gedung Sekretariat Negara Jakarta.

Dalam kesempatan itu Presiden berpesan agar menggunakan sertifikat secara baik dan penuh manfaat. Terlebih lagi dapat menunjang kegiatan usaha yang akan dijalani.

Tentunya ungkap Kepala Negara, Sertifikat dapat dianggunkan untuk pinjaman modal ke pihak perbankan.

“Satu pesan saya, hati hati menggunakan anggunan itu, kalau mau pinjam modal lihat dulu kemampuan bayarnya, Kalau meleset perhitungan maka sertifikat anda akan hilang atas dasar jaminan itu, “ungkapnya. (Win)

Berita Terkait

Bupati Andi Rudi Latif Dukung Renovasi Masjid Apung Ziyadatul Abrar, Pengelola Mulai Inventarisasi Kerusakan

Kepala bidang

Pemkab Tanah Bumbu dan LAN Teken MoU, Wujud Komitmen Penguatan Kapasitas ASN Menuju Pemerintahan Unggul

Kepala bidang

Tanah Bumbu Gelar Diklat Khatib dan Bilal untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan Masjid

Kepala bidang

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya