Pemerintahan

Dirjen PKTrans Kunjungi Kawasan Transmigrasi Nelayan

BATULICIN – Direktur Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi (Dirjen PKTrans), Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) H Muhammad Nurdin didampingi Kepala Dinas Tenaga Kerja Batola Muhammad Hasbi melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan, Senin (15/04/2019).

Kunjungan kerja sekaligus silaturahmi dengan para transmigrasi nelayan tersebut disambut Bupati Tanbu, H Sudian Noor dan Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi, dan Usaha Mikro (Disnakertranskop dan UM) Tanah Bumbu, Avian Noor.

Bupati H Sudian Noor saat menerima Dirjen PKTrans menyambut gembira kunjungan kerja Dirjen bersama rombongan ke Kabupaten Tanah Bumbu.

Bupati berharap kunjungan kerja ini semakin mempererat silaturahmi kedua belah pihak, sehingga diharapkan memberikan dampak positif bagi perkembangan pembangunan di Kabupaten Tanah Bumbu.

IMG-20190415-WA0021

Terkait transmigrasi nelayan di Tanbu, Bupati menjelaskan banyak program yang digulirkan untuk mensejahterakan para trans nelayan Angsana.

“Baru-baru tadi, pemerintah daerah menyerahkan bus angkutan sekolah untuk antar jemput pelajar. Ini dilakukan guna mempermudah anak-anak trans nelayan menempuh dunia pendidikan,” sebut Bupati.

Bupati menambahkan, Desa Angsana merupakan desa wisata yang terus dikembangkan oleh pemerintah daerah.

Namun pengembangan tersebut tentunya pemerintah daerah tidak bisa bergerak sendirian dan membutuhkan perhatian semua pihak.

“Ada beberapa fasilitas yang membutuhkan perhatian pemerintah pusat di Trans Nelayan dan Desa Wisata Angsana,” sebutnya, seraya mengatakan selain infrastruktur yang diperlukan adalah peningkatan SDM dan lainnya.

IMG-20190415-WA0017

Sementara itu, Ditjen PKTrans H Muhammad Nurdin mengatakan kunjungan ke Tanah Bumbu dalam rangka silaturahmi sekaligus melihat secara langsung perkembangan Trans Nelayan di Tanah Bumbu.

“Saya sudah berkeliling ke seluruh Indonesia untuk melihat UPT Nelayan, tetapi Trans Nelayan di Tanah Bumbu ini yang wilayahnya sangat startegis karena paling banyak potensi alamnya diantaranya potensi perikanan, pariwisata, dan perkebunan yang mampu meningkatkan kesejahteraan nelayan,” sebutnya.

Terkait usulan trans nelayan Angsana yang menginginkan pembangunan masjid karena saat ini nelayan belum memiliki sarana ibadah yang memadai, ia mengatakan usulan tersebut sudah diterima oleh Ditjen PKTrans dan dalam waktu dekat akan terealisasi, karena saat ini sudah masuk pada tahapan lelang.

Kemudian untuk pembangunan sekolah SD juga akan segera direalisasikan.

Selain itu, permohonan pembangunan perkerasan jalan Trans Nelayan juga menjadi perhatian pemerintah pusat melalui Ditjen PKTrans.

“Beberapa usulan akan kami tampung, baik itu perkerasan jalan maupun Bronjong,” ujarnya. (Rel)

Berita Terkait

Pemkab Tanbu Terima Penghargaan dari BKKBN

admin

Ribuan Masyarakat hadiri Tabligh Akbar di Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

admin

Wabup Tanbu Muh Rusli gelar Open House, Semangat sambut tamu

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link