Pemerintahan

Tanbu Bersiap Jadi Tuan Rumah Festival Nasional Desa TIK 2017

BATULICIN – Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan, terus menyiapkan diri untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Festival Nasional Desa Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (DesTIKA) Tahun 2017.

“Saat ini kami terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait tentang kesiapan kami untuk menggelar Festival Nasional DesTIKA 2017, ” demikian dikatakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Tanah Bumbu, Ardiansyah, Jumat (21/4/2017) di Gunung Tinggi, Batulicin.

Ia mengatakan, sebelumnya Kabupaten Tanah Bumbu menjadi salah satu daerah yang di usulkan untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Festival DesTIKA tahun 2017.

Dibeberkannya, ada dua Provinsi yang diusulkan menjadi tuan rumah yaitu Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan. Untuk Kalimantan Selatan, Kabupaten Tanah Bumbu lebih siap jika dijadikan tempat pelaksanaan berkumpulnya para pegiat tekhnologi informasi dan komunikasi itu.

” Tanah Bumbu berpeluang menjadi tuan rumah DesTIKA 2017 dan kita sangat siap untuk itu,” ujar Ardiansyah.

Terkait tempat, Ardiansyah mengatakan sejauh ini pihaknya masih melakukan koordinasi dengan pihak terkait. Dan rencananya akan dilaksanakan di Desa Batulicin Irigasi, Kecamatan Karang Bintang yang dipilih menjadi tempat pelaksanaanya.

Festival DesTIKA merupakan merupakan sebuah Festival Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (TIK) rakyat perdesaan dalam rangka meningkatkan semangat partisipasi komunitas desa dengan memberdayakan potensi desa melalui pemanfaatan TIK secara cerdas, kreatif, dan produktif.

Festival DesTIKA merupakan sebuah wadah komunikasi dan berbagi bagi para pemangku kepentingan pemberdayaan desa yang akan menampilkan prestasi terbaik desa-desa yang telah berhasil memanfaatkan TIK dalam proses pembangunan.

Festival yang menjadi program tahunan Direktorat Pemberdayaan Informatika, Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika, Kementerian Kominfo dimaksudkan untuk meningkatkan tata kelola pemerintah desa berbasis tekhnologi informasi dan komunikasi agar semakin transparan, efesien, dan berorientasi melayani serta meningkatkan partisifasi masyarakat dalam membangun desa.

Dengan dilaksanakanya Festival DesTIKA diharapkan dapat memberikan motivasi bagi desa dalam memanfaatkan tekhnologi informasi dalam hal pembangunan di wilayah perdesaan serta sebagai wadah untuk mempromosikan potensi lokal yang ada di desa dalam upaya menumbuhkan ekonomi masyarakat dan pembangunan di perdesaan berbasis tekhnologi. (rel/mc.tanbu)

Berita Terkait

Peringatan Nuzulul Quran dimaknai dengan konsistensi program SDSM

admin

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Resmi Menetapkan Kepengurusan FKUB 2024-2029 untuk Mewujudkan Kerukunan Beragama

Edwan Muhammad

Tanbu Gencarkan Sosialisasi dan Pembinaan HIV/AIDS

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link