Pemerintahan

Satpol PP Dapati Pemilik Gubuk Tidak Layak Huni Dikawasan Pusat Niaga Bersujud

BATULICIN – Warga masyarakat yang tinggal di rumah tidak layak huni mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu).

Belum lama tadi, Satpol PP Tanah Bumbu mengadakan patroli keliling di wilayah Kecamatan Simpang Empat. Saat patroli, Satpol PP mendapat kabar ada warga yang tinggal sendirian di gubuk tidak layak huni.

Sebagai wujud kepedulian pada warganya, Pemerintah Daerah melalui Satpol PP mengunjungi pemilik gubuk yang berada di Kawasan Pusat Niaga Bersujud, Kecamatan Simpang Empat.

Setelah dilakukan pendataan, pemilik gubuk yang diketahui bernama Badrun dibawa ke Dinas Sosial (Dinsos) untuk mendapatkan pelayanan dari pemerintah.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Tanbu Basuni, melalui Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial H Rahman, Senin (12/2/2018) di Gunung Tinggi, Batulicin, mengatakan Dinsos Tanbu sudah menyerahkan Badrun ke pihak keluarganya. Badrun dijemput oleh anak kandungnya MS (29 Tahun) pada Minggu (11/2/2018) malam.

“Pak Badrun dijemput oleh anak kandungnya. Selanjutnya Pak Badrun di bawa untuk mendapatkan perawatan dari pihak keluarga,” sebut H Rahman.

H Rahman mengatakan, pihaknya sudah memberikan pembinaan dan pengarahan kepada anak kandungnya, dan diberikan penjelasan bahwa Badrun harus ditindaklanjuti dengan penanganan kesehatan. (Rel/MC.Tanbu)

Berita Terkait

Dispersip Tanbu Gelar Nonton Bareng Film Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari

admin

Rapat Koordinasi Desa Lokus Stunting Tahun 2024 di Tanah Bumbu

Edwan Muhammad

Tanbu Gelar Rakoor Lokus Stunting Tahun 2024

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link