BATULICIN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar rapat paripurna pemilihan Wakil Bupati Tanah Bumbu sisa masa jabatan 2016-2021, Rabu (06/02).
Rapat paripurna tersebut dihadiri pula Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor dan dua Calon Wakil Bupati yaitu Ready Kambo dan Yuyu Endah.
Rapat dipimpin Ketua DPRD H Supiansyah didampingi Wakil Ketua DPRD H Hasanudin dan HM Alpiya Rakhman untuk memilih siapa yang bakal mengisi jabatan Wakil Bupati Tanah Bumbu mengingat jabatan orang nomor dua di Bumi Bersujud ini sempat kosong selama 6 bulan.
Pemilihan Wabup dilakukan melalui pemilihan langsung oleh anggota DPRD Tanah Bumbu. Sebanyak 34 anggota DPRD memberikan hak suaranya.
Hasilnya, Ready Kambo meraih suara terbanyak dengan jumlah 26 suara. Sedangkan Yuyu Endah meraih 8 suara.
Ketua DPRD Tanbu, H Supiansyah, berharap Wakil Bupati terpilih dapat bekerjasama membangun daerah untuk kesejahteraan masyarakat Tanah Bumbu.
Sementara itu, Bupati H Sudian Noor mengucapkan selamat kepada Ready Kambo yang berhasil meraih suara terbanyak pada pemilihan Wakil Bupati oleh DPRD Tanah Bumbu. (rel)