Pemerintahan

Rancangan APBD Perubahan tahun 2020 Disampaikan

BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor menyampaikan rancangan APBD Perubahan tahun 2020.

Rapat Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kab. Tanbu H. Supiansyah tersebut di gelar Senin (24/08/2020) di gedung paripurna DPRD.

Bupati menyampaikan, Rancangan APBD Perubahan Tahun Anggaran 2020, mengacu pada Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUPA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara Perubahan (PPAS-P) Tahun Anggaran 2020.

“Semoga dengan pelaksanaan rapat paripurna dalam rangka penyampaian Rancangan APBD perubahan Tahun Anggaran 2020, semakin meningkatkan kualitas bagi pelaksanaan pembangunan daerah, terutama dalam rangka menjalankan tugas pemerintahan guna mewujudkan Kabupaten Tanah Bumbu yang semakin maju, mandiri dan sejahtera,” sebutnya.

IMG-20200824-WA0014

Lanjutnya, perubahan anggaran ini bukan merupakan perubahan terhadap kebijakan anggaran yang telah disepakati, tetapi lebih merupakan penguatan, terhadap kebijakan-kebijakan tersebut.

Bupati menyampaikan pula secara garis besar ringkasan Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2020.

“Perlu kiranya kami sampaikan pula bahwa Rancangan APBD Perubahan Tahun Anggaran 2020, kiranya dapat segera dibahas guna mendapat persetujuan bersama dan selanjutnya dapat ditetapkan menjadi Peraturan Daerah,” jelasnya. (Win)

Berita Terkait

Dispersip Tanbu Gelar Nonton Bareng Film Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari

admin

Rapat Koordinasi Desa Lokus Stunting Tahun 2024 di Tanah Bumbu

Edwan Muhammad

Tanbu Gelar Rakoor Lokus Stunting Tahun 2024

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link