BATULICIN – Menjelang pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan yang digelar di Kabupaten Tanah Bumbu tanggal 3 s.d 9 April 2021, Panitia Pelaksana MTQ Tanbu menggelar simulasi pelaksanaan protokol kesehatan (prokes), Selasa (30/3/2021).
Simulasi prokes ini melibatkan Tim Pemprov Kalsel dan pihak terkait lainnya yang berkunjung langsung ke Tanah Bumbu.
Ada beberapa lokasi yang ditinjau oleh Tim. Lokasi pertama yakni Puskesmas Batulicin Kecamatan Batulicin yang menjadi tempat pengecekan kesehatan kafilah.
Kemudian lokasi panggung utama yang nantinya digelar pembukaan dan penutupan MTQ.
Tidak ketinggalan pula, penginapan para kafilah dan venue perlombaan yang ditinjau langsung oleh tim dari prov Kalsel.
Pada kunjungan lapangan tersebut, Tim dari Provinsi juga menyerahkan bantuan ribuan masker kepada Pemkab Tanbu yang diterima langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Tanbu, H. Setia Budi. (Rel)