Pemerintahan

Fraksi PKB Sambut Baik Program Rumah Tahfidz

BATULICIN – Beda kepemimpinan berlainan pula gebrakan. Hal ini dilakukan Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor dengan mencanangkan 1 Desa 1 Rumah Tahfidz.

Program keagamaan itu tak hanya mendapat dukungan masyarakat, kali ini pihak eksekutif melalui Fraksi PKB DPRD Tanbu turut mendukung program rumah tahfidz tersebut.

“Kami dari Fraksi PKB sangat mendukung dan mengapresiasi program Rumah Tahfiz yang saat ini menjadi program Bupati Tanah Bumbu,” kata Anggota DPRD Tanbu H. Rusmiati dalam Pemandangan Umum Fraksi terhadap 5 buah Raperda di Ruang Paripurna DPRD Tanbu Senin (29/10).

Menurutnya, program ini salah satu sarana untuk meningkatkan mutu pendidikan agama terhadap pembentukan anak sebagai generasi berahlaq Qurani.

Sejalan dengan program itu kata Rusmiati, hal ini berkaitan dengan Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan Atas Perda Nomor 17 tahun 2016 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kab. Tanah Bumbu 2016-2021.

Fraksinya sangat merespon positif akan rencana perubahan ini seiring dengan kepemimpinan yang baru.

“Kerena RPJMD adalah gambaran dari visi misi rencana pembangunan kedepan dari kepala daerah,” pungkasnya.

Sementara itu, dalam Rapat Paripurna Pemandangan Umum Fraksi tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Tanbu H. Aulia Rahman dan dihadiri Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesra DR. Ambo Sakka serta sejumlah kepala SKPD maupun FKD Tanbu. (win)

Berita Terkait

Dispersip Tanbu Gelar Nonton Bareng Film Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari

admin

Rapat Koordinasi Desa Lokus Stunting Tahun 2024 di Tanah Bumbu

Edwan Muhammad

Tanbu Gelar Rakoor Lokus Stunting Tahun 2024

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link