BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor mengadiri peringatan Haul ke 26 KH Mahfuz Amin pendiri Pondok Pesantren Ibnul Amin Pemangkih, di Majelis Ta’lim Al Khairaat Kecamatan Simpang Empat pada Rabu (12/08/2020) malam.
H Sudian Noor nampak hadir bersama Ketua TP PKK Hj Sadariah dan turut didampingi Dandim 1022TNB Letkol CPn Rahmat Trianto, Camat Simpang Empat Syamsudin.
Peringatan diawali dengan pembacaan Maulid Simtud Durar kemudian dilanjutkan Tahlil oleh pengasuh Majelis Ta’lim Al Khairaat Habib Husin bin Anis Al Jufri.
Lalu penyampaian manaqib oleh Guru H Muhammad Rabbani dari Pemangkih sekelumit kisah riwayat tentang sifat dan perjuangan KH Mahfuz Amin semasa hidupnya.
Ia dididik dan dibesarkan di tengah keluarga taat beragama, karena orang tuanya merupakan salah satu ulama berpengaruh dan memiliki ilmu yang dalam di masa itu.
Setelah menimba ilmu di Makkah dengan beberapa guru besar disana, ia oembali ke kampung halaman untuk berjuang dalam penyebaran ajaran Islam.
Sebagai sosok pendiri Pondok Pesantren Ibnul Amin, ia dikenal sebagai sosok yang istiqomah dan berani berkorban untuk memajukan pendidikan agama.
Dari tangannya kemudian banyak lahir para ulama yang kelak menyebar ke berbagai penjuru serta melanjutkan perjuangannya dalam menyebarkan syiar agama Islam.
Selain pembacaan manaqib, dalam kesempatan itu juga disampaikan tausiyah agama oleh Guru H Achmad Zaini dari Samarinda.
Ia menekankan tentang pentingnya menetapkan akhirat sebagai tujuan akhir dalam hidup, bukan kekayaan duniawi. Menurutnya dunia bisa menjadi penjembatan untuk mendapatkan keridhoan Allah SWT. (Rel)