Pemerintahan

Tahap Pertama, 60 Guru Berprestasi Akan Diberangkatkan Diklat

BATULICIN – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Tanah Bumbu mulai melakukan seleksi guru berprestasi yang nantinya akan diberangkatkan untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat).

Seleksi yang dilakukan sebagai bentuk implementasi Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming terkait Program 1000 Guru Berprestasi.

“Program 1000 Guru Berprestasi ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan kompetensi dan kemampuan guru dalam melahirkan siswa-siswa berprestasi dan berdaya saing di tingkat daerah dan nasional,” kata Kepala Disdikbud Tanbu, Sartono, melalui Sekretaris Dinas, Abdul Latif, Kamis (2/3/2017) di Gunung Tinggi, Batulicin.

Program ini, sebut Abdul Latif, akan mulai dilaksanakan pada bulan April 2017 dengan mengirim 60 guru pada gelombang pertama untuk mengikuti diklat guru pembimbing olimpiade sains untuk mata pelajaran IPA dan Matematika bagi guru SD dan SMP.

“Tahap pertama ini akan diberangkatkan 30 guru SD dan 30 guru SMP,” kata Abdul Latif. Seleksi peserta di tingkat Kabupaten akan dilaksanakan pada tanggal 7 – 8 Maret 2017. Sedangkan seleksi ditingkat Kecamatan dilaksanakan tanggal 3 Maret 2017.

Para guru berprestasi yang lulus seleksi nanti di ikutkan diklat selama 1 (Satu) bulan di Jakarta, hasil kerjasama Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dengan Surya Institute Jakarta. (Rel/MC.Tanbu)

Berita Terkait

Peringatan Nuzulul Quran dimaknai dengan konsistensi program SDSM

admin

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Resmi Menetapkan Kepengurusan FKUB 2024-2029 untuk Mewujudkan Kerukunan Beragama

Edwan Muhammad

Tanbu Gencarkan Sosialisasi dan Pembinaan HIV/AIDS

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link