Pemerintahan

Syafruddin H Maming Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan Dihadapan Pelajar

BATULICIN – Anggota DPR/MPR RI Dapil Kalsel II Syafruddin H Maming sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika) di depan ratusan pelajar SMKN 2 Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu, Selasa (04/02/2020).

Selain pelajar, sosialisasi ini dihadiri pula Kepala SMKN 2 Simpang Empat Ribut Giyono, dan para guru pendamping.

Kepala SMKN 2 Simpang Empat Ribut Giyono mengatakan empat pilar kebangsaan sangat penting dan dibutuhkan masyarakat. Karena negara Indonesia terdiri dari banyak pulau, agama, suku, dan bahasa.

Beraneka macam perbedaan ini jika tidak dirawat dengan baik maka akan memecah belah bangsa.

DSC02629

Sementara itu, Syafruddin H Maming mengatakan sosialisasi ini menyasar para pelajar.

Menurutnya, para pelajar yang lahir pasca reformasi dinilai kurang mendapatkan pengetahuan empat pilar kebangsaan. Mereka yang lahir pasca reformasi dihadapkan dengan era kebebasan, yang mana kebebasan ini jika tidak disaring dengan baik tentunya akan berdampak pada perpecahan berbangsa dan bernegara.

“Sosialisasi dihadapan pelajar ini agar mereka tidak terpapar radikalisme, terpancing berita bohong, dan lainya yang dapat memecah persatuan bangsa,” ucapnya, seraya mengatakan pelajar sangat mudah terpapar faham radikal.

DSC02548

Untuk mencegah masuknya faham radikal ini maka pelajar harus diperkuat dengan wawasan empat pilar kebangsaan.

Ia menambahkan kita hidup di Indonesia ini dari berbagai latar belakang yang berbeda seperti beda suku, agama, bahasa, dan lainya tetapi tetap hidup rukun dan berdampingan. Ini karena adanya Empat Pilar Kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.

Didalam Pancasila terangkum agama, berbangsa, dan bernegara. Beragam suku hidup di Kalimantan Selatan tetapi hidup rukun dan berdampingan karena ada Bhinneka Tunggal Ika.

DSC02577

Mengakhiri sosialisasi, Syafruddin H Maming berpesan agar pelajar menyaring informasi yang berkembang yang dapat memecah belah, jadilah generasi mileneal yang berguna bagi bangsa dan negara, dan gunakan medsos dengan baik dan bijak.

Pada kesempatan sosialisasi itu pula, Syafruddin memberikan reward kepada 6 orang peserta sosialisasi yang mampu menjawab pertanyaan. Mereka diberi reward berangkat ke Jakarta untuk berkunjung ke Gedung DPR RI. Semua biaya ditanggung Syafruddin.

Selain itu, ratusan pelajar juga menerima buku empat pilar dari Syafruddin H Maming yang juga anggota DPR/MPR RI Fraksi PDI Perjuangan. (Rel)

Berita Terkait

Peringatan Nuzulul Quran dimaknai dengan konsistensi program SDSM

admin

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Resmi Menetapkan Kepengurusan FKUB 2024-2029 untuk Mewujudkan Kerukunan Beragama

Edwan Muhammad

Tanbu Gencarkan Sosialisasi dan Pembinaan HIV/AIDS

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link