Pemerintahan

Sudian Noor Kunjungi SMPN 1 Sungai Loban

BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor kunjungi SMP Negeri 1 Sungai Loban yang sedang melaksanakan penilaian lomba sekolah sehat tingkat Kabupaten, (17/10/2019). Bupati didampingi Ketua TP PKK Tanbu Hj Sadariah, Camat Sungai Loban Rusdiansyah serta unsur muspika Kecamatan Sungai Loban.

H Sudian Noor dalam sambutannya sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut, sekolah sehat tentunya akan banyak memberikan hal positif bagi siswa.

“Hal ini akan menambah motivasi siswa dalam hal menimba ilmu disekolah tersebut. Disamping juga, sekolah yang selalu bersih akan menumbuhkan perilaku yang sama bagi murid, yaitu untuk selalu menjaga kebersihan dilingkungan ia tinggali,” sebutnya.

WhatsApp Image 2019-10-17 at 6.09.53 PM

Bupati juga berharap disamping paham tentang kebersihan, hendaknya seluruh siswa siswi SMP Negeri 1 Sungai Loban juga suka membaca Al Quran, terlebih lagi menghafalkannya. Setidaknya hafal juz 30 atau yang biasa kita kenal dengan Juz Amma.

Dalam kesempatan itu, Bupati juga berinteraksi dengan siswa secara langsung dan menanyakan siapa saja yang hafal juz 30, serta memintanya untuk maju kedepan dan melafalkannya.

WhatsApp Image 2019-10-17 at 6.09.54 PM

Ternyata, bagi siswa yang hafal, Bupati memberikan hadiah berupa sepeda. Hal ini membuat suasana dihalaman sekolah itu menjadi riuh dan gembira, karena ada beberapa siswa yang mampu menghafalkan surah yang diminta Bupati.

Pada kesempatan tersebut, Bupati juga menyerahkan hadiah kepada Ainun Jariah siswi kelas 9 SMP N 1 Sungai Loban, peraih Juara II pada lomba kader kesehatan remaja tingkat SMP/MTS se Kabupaten dan Shelina Wafa Azkia, siswi kelas 5 Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Dhia El Widad, Juara II Lomba Dokter Kecil tingkat SD/MI se Kabupaten.

Di akhir acara Bupati H Sudian Noor beserta Ketua TP PKK Hj Sadariah menyempatkan diri untuk berfoto bersama ratusan siswa-siswi SMP Negeri 1 Sungai Loban. (Pro)

Berita Terkait

Hj Wahyu Windarti lantik Lima Ketua TP PKK Kecamatan

admin

Bimtek e-Purchasing di Tanah Bumbu

admin

Isak tangis warnai Gerakan Cuci Kaki Ibu di Tanah Bumbu

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link