Pemerintahan

Satpol PP Tanbu Gelar Patroli Dialogis Ajak Masyarakat Cegah Covid-19

BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) melalui Satpol PP dan Damkar terus berupaya memutus mata rantai Covid-19.

Dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona tersebut Satpol PP menggelar patroli dialogis, Jum’at (26/006/2020).

Sasarannya adalah pemilik warung dan jemaah sholat Jum’at.

“Hari ini, anggota Satpol PP melakukan patroli dialogis mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona,” kata Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar, H. Riduan.

Patroli dialogis sebagai wujud penegakan surat edaran Bupati Tanah Bumbu dan melakukan himbauan edukasi persiapan new normal.

Pemilik warung diberikan edukasi dampak Covid-19 terhadap kesehatan dan ekonomi.

Selain itu, petugas Satpol PP juga menyampaikan agar pemilik warung selalu berjualan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Selain pemilik warung, sasaran lainnya dari patroli dialogis yaitu masyarakat yang ingin melaksanakan ibadah sholat Jum’at.

Dimesjid tersebut, anggota Satpol PP memberikan himbauan agar jemaah sholat Jum’at membawa sajadah dan masker masing-masing dari rumah.

Selain itu, Satpol PP juga membagikan masker kepada jema’ah dari luar Desa Mekar Jaya yang tidak pakai masker atau warga yang sedang melakukan perjalanan jauh tetapi ingin melaksanakan ibadah sholat Jum’at.

Kegiatan patroli dialogis ini dimulai pukul 10.00 s.d 12.00 wita di tiga lokasi berbeda yaitu di Mesjid Darul Sa’adah Satui, Mesjid Baitul Muttaqin Desa Mekar Jaya Kecamatan Angsana, dan Mesjid Al Istiqomah Kecamatan Mantewe. (Rel)

Berita Terkait

Peringatan Nuzulul Quran dimaknai dengan konsistensi program SDSM

admin

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Resmi Menetapkan Kepengurusan FKUB 2024-2029 untuk Mewujudkan Kerukunan Beragama

Edwan Muhammad

Tanbu Gencarkan Sosialisasi dan Pembinaan HIV/AIDS

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link