Pemerintahan

Peringati Hari Konsumen Nasional, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Gelar Pasar Murah

BATULICIN – Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Tanah Bumbu bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Tanah Bumbu akan menggelar Pasar Murah. Kegiatan itu rencananya akan digelar Selasa 18 April 2017 di Desa Barokah Kecamatan Simpang Empat.

Pasar Murah bertujuan untuk memberikan barang kebutuhan pokok khususnya bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Tanah Bumbu, Drs Anwar Salujang , melalui Kabid Pembinaan dan Pengembangan Perdagangan, Akhmad Heriansyah mengatakan, Pasar Murah ini merupakan program Dinas Perdagangan dan perindustrian dalam pendistribusian barang kebutuhan pokok kepada masyarakat dengan harga terjangkau.

“Harga bahan pokok yang dijual lebih murah dari harga pasaran. Dengan kata lain harga distributor atau sesuai dengan harga eceran tertinggi”, sebutnya, Senin (17/4/2017) di Batulicin.

Bahan pokok yang dijual diantaranya, gula pasir, minyak goreng , beras dan kebutuhan pokok lainnya.

Hery menambahkan, selain eceran, ada juga paket sembako dengan harga Rp 50 ribu , yang berisi minyak goreng, teh kotak, kecap dan mie goreng.

Dalam kegiatan pasar murah ini melibatkan Bulog, Dinas Perikanan dan beberpa pihak swata dalam penyediaan sembako.

Pasar murah ini sekaligus dalam rangka memperingati Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2017. (Alam/MC.Tanbu)

Berita Terkait

Peringatan Nuzulul Quran dimaknai dengan konsistensi program SDSM

admin

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Resmi Menetapkan Kepengurusan FKUB 2024-2029 untuk Mewujudkan Kerukunan Beragama

Edwan Muhammad

Tanbu Gencarkan Sosialisasi dan Pembinaan HIV/AIDS

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link