Pemerintahan

Hj Sadariah Buka Jambore Kader PKK

BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten, Senin (15/7/2019) di halaman Kantor Bupati.

Acara ini dibuka oleh Ketua TP PKK Tanbu Hj Sadariah dan dihadiri pejabat SKPD dan seluruh pengurus PKK Tanbu.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Hj Sadariah mengatakan bahwa kegiatan Jambore PKK merupakan kegiatan yang diselenggarakan setiap tahunnya.

IMG-20190718-WA0014

“Jambore kader PKK ini akan membangun kesadaran yang menumbuhkan kemauan, lalu menambah pengetahuan yang menimbulkan kemampuan. Serta membangun keseimbangan, seimbang dalam menjalankan peran sebagai kader PKK,” jelas Sadariah, dalam sambutannya.

Selain itu, pelaksanaan jambore kader PKK tersebut bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan para kader untuk mengaplikasikan 10 program PKK yang kesemuanya berguna untuk kemajuan dan kesejahteraan keluarga.

IMG-20190718-WA0013

“Dengan kapasitas yang mumpuni diharapkan kader PKK dapat menjadi pioner penggerak keluarga lainnya untuk meningkatkan kesejahteraan melalui berbagai program pemerintah,” tuturnya.

Dalam kegitan itu beberapa kegiatan yang dilaksanakan antara lain lomba menu kue sehat, lomba yelyel serta lomba penyuluhan tentang 10 program PKK. (Adi)

Berita Terkait

Peringatan Nuzulul Quran dimaknai dengan konsistensi program SDSM

admin

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Resmi Menetapkan Kepengurusan FKUB 2024-2029 untuk Mewujudkan Kerukunan Beragama

Edwan Muhammad

Tanbu Gencarkan Sosialisasi dan Pembinaan HIV/AIDS

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link