Pemerintahan

H.M. Idjra’i Buka Muswil ke 3 Nahdatul Wathan Kalsel

BATULICIN – Musyawarah Wilayah (Muswil) ke 3 Nahdatul Wathan (NW) Kalimantan Selatan (Kalsel) digelar di Desa Tri Mulya Kecamatan Sungai Loban, Selasa (21/2/2017).

Muswil dibuka oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Tanbu H. M. Idjra’i dan dihadiri pula Pengurus Wilayah NW Kalsel, Kasi Bimas Islam H. Umar, Camat Sungai Loban Kursani , Kapolsek Sungai Loban Iptu Tony, Kades Tri Mulya Mujtahid, serta peserta Muswil.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, H.M. Idjra’i, mengatakan Nahdhatul Wathan (NW) merupakan organisasi yang memiliki Misi menjaga nilai-nilai sosial keagamaan dan menjaga akhlak masyarakat islam.

Melalui organisasi ini, pemerintah berharap Nahdatul Wathan selalu konsen dalam membina pemuda dan pemudi islam di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Kami mengapresiasi dengan organisasi ini, kerena lembaga ini adalah sebuah organisasi sosial kemasyarakatan yang bergerak dalam pendidikan, sosial dan dakwah islamiyah,” sebutnya.

Di samping itu, sebut Idjra’i keberadaan NW diharapkan pula bisa memberi kontribusi terhadap pemerintah daerah dalam hal peningkatan sumber daya manusia bagi masyarakat bumi Bersujud. (Win/MC.Tanbu)

 

 

download foto

Berita Terkait

Pemkab Tanbu Terima Penghargaan dari BKKBN

admin

Ribuan Masyarakat hadiri Tabligh Akbar di Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

admin

Wabup Tanbu Muh Rusli gelar Open House, Semangat sambut tamu

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link