Pemerintahan

Bupati Salurkan BLT Tahap 2

BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap 2 untuk Kecamatan Simpang Empat, Kamis (13/08/2020) bertempat di Posko Induk TGPP Covid-19 di Gunung Tinggi, Batulicin.

Dana BLT tersebut diterima Camat Simpang Empat Syamsuddin dan selanjutnya akan disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Bupati H. Sudian Noor berharap BLT yang disalurkan dapat meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Tanbu Basuni melalui Kabid Penanganan Fakir Miskin Ali Wardana mengatakan dana BLT Tahap 2 Kecamatan Simpang Empat sebesar Rp. 2.615.200.000.

“Adapun penerima BLT di Kecamatan Simpang Empat sebanyak 6.538 KPM. Diantaranya yakni Marbot sebanyak 27 orang,” ujar Ali Wardana.

Masing-maskng KPM akan menerima dana sebesar Rp. 400.000/KK yang mana dana tersebut bersumber dari APBD 1 sebesar Rp. 100.000, dan APBD 2 sebesar Rp. 300.000. (rel)

Berita Terkait

Pemkab Tanbu Terima Penghargaan dari BKKBN

admin

Ribuan Masyarakat hadiri Tabligh Akbar di Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

admin

Wabup Tanbu Muh Rusli gelar Open House, Semangat sambut tamu

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link