Pariwisata

100 Pelayan Hotel Dan Restoran Dapatkan Pelatihan

BATULICIN – 100 pelayan hotel dan restoran di Kabupaten Tanah Bumbu mendapatkan pelatihan manajemen pelayanan dalam rangka mendukung peningkatan sektor kepariwisataan.

Kegiatan ini diinisiasi Dinas Pariwisata Propinsi Kalimantan Selatan yang dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Tanah Bumbu, Hamaludin Taher, Senin (06/08/18) di Hotel Grand Central Kecamatan Simpang Empat.

“Melalui pelatihan dasar ini diharapkan semua pelayan dan pelaku usaha hotel maupun restoran memiliki visi yang sama dalam rangka meningkatkan pelayanannya demi memberi kenyaman tamu di hotel maupun restoran guna kemajuan Pariwisata di Tanah Bumbu ” kata Hammaludin.
IMG-20180806-WA0049
Hamal menjelaskan, peningkatan pelayanan Hotel dan restoran cukup beralasan, karena daerah ini memiliki berbagai destinasi wisata yang tersebar hampir di tiap Kecamatan.

Secara otomatis lanjutnya, banyak tamu yang datang dengan alasan kunjungan wisata, selain berkaitan dengan sejumlah kegiatan lain seperti bisnis di daerah ini.

“Jika kita tidak memiliki kecakapan maupun manajemen pelayanannya, maka tamu wisata itu akan membandingkan dengan pelayanan wisata didaerah lain, sedikit banyaknya ada citra yang kurang baik atas pelayanan itu” jelasnya.

Adapun narasumber pelatihan adalah perwakilan Perhimpunan Hotel Restoran Indonesia Tanbu, Tangkas Candera serta Kabid Industri Pariwisata (Dinas Pariwisata Provinsi Kalsel). Dra.Hj. Nilawati .M. AP.

Salahsatu materi yang diberikan kepada peserta adalah cara melayani tamu dengan ramah selayaknya raja saat masuk ke hotel maupun restoran.

“Pada prinsipnya bagaimana kita bisa menyenangkan hati tamu sehingga tamu merasa nyaman di hotel dan restoran yang dikunjungi,” imbuhnya. (win)

Berita Terkait

Lomba Perahu Naga, PODSI Tanbu kenalkan Mappanre Ri Tasi’e

admin

50 petugas disiagakan jaga kebersihan kawasan Mappanre Ri Tasi’e 2024

admin

Pedangdut Ikke Nurjanah kunjungi Istana Anak Yatim

admin

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Baca Selengkapnya

Selamat Datang

di MC Tanbu 

Dapatkan Berita Terbaru Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu
DOWNLOAD NOW
close-link